BRImo Tidak Bisa Login, Cek Penyebab dan Cara Mengatasi 2023
BRImo Tidak Bisa Login – Baru-baru ini, ada sebagian pengguna mobile banking BRI mengalami kesulitan untuk login atau masuk ke akun mobile banking mereka. Dan, penyebabnya pun berbeda-beda ada yang muncul eror dengan kode 109 dan ada juga yang muncul dengan kode p7.
Seperti yang kita ketahui bersama, BRImo atau juga dikenal dengan BRI mobile banking adalah salah satu aplikasi perbankan dengan pengguna terbanyak di Indonesia. Dan dengan majunya teknologi informasi seperti sekarang ini, masyarakat pun mulai sadar betapa penting nya aplikasi mobile banking dalam mempermudah transaksi keuangan.
Namun, untuk anda yang sudah menjadi pengguna BRImo dan mengalami BRImo tidak bisa login, silahkan simak baik-baik panduan cara mengatasinya dibawah ini. Sebelumnya kita harus tahu dulu penyebab dari tidak bisa login nya kenapa
Penyebab BRImo Tidak Bisa Login
Sangat penting untuk mengetahui sebab dari tidak bisa login nya karena apa, hal tersebut dikarenana apabila kita mengetahui penyebabnya, kita bisa menemukan cara untuk mengetasinya, berikut beberapa penyebab kenapa brimo tidak bisa login
- Nomor handphone belum registrasi BRImo
- Kartu SIM yang terdaftar di BRImo tidak pada slot 1
- Versi android tidak mendukung aplikasi BRImo
- Koneksi internet tidak stabil
- Tidak melakukan logout saat keluar dari aplikasi BRImo
- Server BRImo sedang mengalami gangguan
Diantara 6 penyebab BRImo tidak gagal login, biasanya yang paling banyak terjadi di lapangan adalah gara-gara koneksi internet yang tidak stabil dan lupa untuk logout saat tidak menggunakan aplikasi BRImo. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Silahkan simak panduannya berikut ini.
Baca Juga: Cara Menonaktifkan SMS Banking BRI
Cara Mengatasi BRImo Tidak Bisa Login
- Pastikan SIM yang terdaftar di BRImo ditempatkan di slot 1
- Cek kembali koneksi internet anda, pastikan sudah aktif
- Buka aplikasi BRImo dan lakukan Logout dan Login kembali
- Pastikan versi android di ponsel anda support untuk aplikasi BRImo
- Restart ponsel anda
Kelima cara diatas cukup effectif untuk mengatasi akun BRImo yang tidak bisa login. Namun apabila anda sudah melakukan semua langkah diatas akan tetapi masih tidak bisa login, maka disarankan untuk menghubungi customer service BRI di nomor 14017 atau datang langsung ke bank BRI cabang terdekat dengan membawa ponsel, buku tabungan dan KTP anda.
Keuntungan Menggunakan BRImo
Banyak sekali keuntungan yang di dapatkan ketika kita memakai mobile banking BRI, berikut diantaranya
- Bisa transfer ke sesama atau antar rekening
- Bisa melakukan pembayaran cicilan/pinjaman
- Bisa melakukan pembelian pulsa
- Bisa cek mutasi
- Bisa cek saldo, dll
Kesimpulan
Untuk mengatasi BRImo tidak bisa login, pertama-tama anda harus mencari terlebih dahulu penyebabnya. Penjelasan diatas disebutkan ada 6 penyebab kenapa BRImo tidak bisa masuk atau login. Apabila penyebabnya dari server BRI yang sedang mengalami gangguan, anda cukup menunggu server BRI tersebut diperbaiki. Semoga infonya bisa bermanfaat bagi anda ya teman.