Tabel Angsuran KSP Nasari, Syarat Pinjaman 2023

Tabel Angsuran KSP Nasari, Syarat Pinjaman – KSP Nasari adalah salah satu Koperasi Simpan Pinjam yang populer di Indonesia. Koperasi yang berdiri sejak tahun 1998 ini, pada awalnya hanya menerima pinjaman untuk para pensiunan seperti pensiunan PNS, TNI dan Polri. Namun sekarang, KSP Nasari berkembang dan membuat inovasi dengan memberikan pinjaman kepada para pelaku UMKM dan para karyawan. Koperasi yang berkantor pusat di Semarang ini sekarang mempunyai ratusan cabang dan telah menyalurkan kredit kepada banyak pensiunan dan pelaku UMKM. Dengan mempunyai misi untuk mengembangkan ekonomi kerakyatan, tentu saja KSP Nasari telah membantu para pelaku usaha dalam mengembangkan usaha mereka khususnya di masalah permodalan. KSP Nasari memberikan persyaratan yang cukup mudah kepada para calon krediturnya, lalu apa saja sih persyaratannya?

Syarat Pinjaman KSP Nasari

Persyaratan untuk meminjam uang di KSP Nasari berbeda-beda untuk jenis pinjamannya, sebagai contoh untuk pinjaman pensiun, calon kreditur harus menyerahkan SK Pensiunnya, sedangkan untuk para pelaku usaha harus menyerahkan agunan berupa BPKB kendaraan bermotor, berikut persyaratan umumnya.

  • Fotocopy KTP Suami dan Istri
  • Fotocopy KK
  • SK Pensiun ( Untuk pensiunan)
  • BKPB Motor/Mobil (untuk wirasuaha)
  • Kartu Pensiun
  • Slip Gaji Terakhir
  • Surat Keterangan karyawan ( Untuk Karyawan Aktiv)

Sebagai tambahan untuk pinjaman jenis karyawan, anda harus bekerja menjadi karyawan aktif minimal 1 tahun. Persyaratan diatas sangatlah fleksibel, bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dengan kebijakan dari KSP Nasari Sendiri. Anda dapat menanyakan lebih lengkapnya dengan mendatangi kantor KSP Nasari terdekat.

Jenis Pinjaman KSP Nasari

– Pinjaman Pensiunan

Pinjaman ini ditujukan kepada para pensiunan yang mengambil gajinya di kantor pos atau bank daerah sebagai juru bayar. Nantinya anda harus menjaminkan SK pensiun anda di KSP Nasari, plafon pinjaman bisa mencapai 300 juta rupiah dengan tenor 15 tahun. Prosesnyapun sangat cepat dan pinjaman ini tentu saja diasuransikan, jadi anda tidak perlu khawatir.

– Pinjaman Karyawan

Pinjaman ini ditujukan untuk para karyawan aktif yang sudah bekerja di suatu perusahaan selama minimal 1 tahun kerja. Tentu saja hanya perusahaan yang sudah bekerja sama dengan KSP Nasari.

– Pinjaman Mikro

Pinjaman ini ditujukan untuk para pedagang atau pelaku umkm sektor kecil sampai menengan. Plafon pinjaman bisa mencapai 10 juta rupiah dengan tenor 3 tahun. Pinjaman ini mewajibkan adanya agunan berupa BPKB kendaraan bisa motor ataupun mobil.

Kelebihan KSP Nasari

KSP Nasari memiliki banyak keunggulan yang patut anda tahu, dengan memberikan suku bunga yang ringan, tentu saja para kreditur akan merasa diringankan dalam pembayaran angsuran. Selain itu, KSP Nasari dikenal dengan proses pengajuan yang cepat, ketika persyaratan anda sudah lengkap semua, hanya perlu proses 1-3 hari untuk pencairan pinjamannya. Cabang yang banyak pun bisa membantu anda dalam proses pembayaran yang mudah dan pengajuan yang mudah pula.

Tabel Pinjaman KSP Nasari

Dibawah ini merupakan detail dari tabel angsuran yang diberikan oleh KSP Nasari, anda bisa melihat berapa jumlah angsuran secara detail dan juga bisa melihat tenor dan jumlah pinjamannya.

Tabel Angsuran KSP Nasari Terbaru

Kesimpulan

Kesan KSP Nasari dimata masyarakat sebagai koperasi untuk pensiunan saja semakin lama semakin hilang, hal tersebut dikarenakan dengan inovasi yang dilakukan oleh koperasi ini. Dengan semakin berkembangnya zaman dan majunya teknologi, tentu saja KSP Nasari harus mengikuti perkembangan zaman tersebut. Jadi lahirlah pinjaman untuk karyawan dan untuk UMKM. Penjelasan diatas merupakan pembahasan mengenai persyaratan pinjaman KSP Nasari dan ada juga mengenai tabel angsurannya yang bisa anda pelajari. Semoga informasi tersebut bermanfaat.

Similar Posts

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *